Pelayanan Samsat Keliling hadir di Kantor Kecamatan Dayeuhkolot
31 Oktober 2025 |
Administrator
| Rapat
Sampurasun
Wargi Kecamatan Dayeuhkolot
30 Oktober 2025
Pelayanan Samsat Keliling di Kantor Kecamatan Dayeuhkolot
Pelayanan Samsat Keliling hadir di Kantor Kecamatan Dayeuhkolot untuk memudahkan masyarakat dalam melakukan pembayaran pajak kendaraan bermotor tanpa harus jauh-jauh ke kantor Samsat.
Kegiatan ini merupakan bentuk pelayanan jemput bola dari Pemerintah Provinsi Jawa Barat melalui Samsat Kabupaten Bandung, guna meningkatkan kesadaran dan kepatuhan masyarakat terhadap kewajiban pajak kendaraan.
Mari manfaatkan layanan ini untuk membayar pajak tepat waktu, demi mendukung pembangunan daerah dan pelayanan publik yang lebih baik.
#SamsatKeliling #KecamatanDayeuhkolot #KabupatenBandung #PelayananPublik #TaatPajakTandaCintaNegeri